oleh

SMA, SMK dan SLB di Bitung Siap Gelar PTM Terbatas Mulai 1 September

Barometer.co.id – Bitung

Terhitung 1 September 2021, SMA, SMK dan SLB akan memulai Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas di sekolah. Kesiapan itu disampaikan Plt Kacabdin Minut-Bitung Dinas Dikda Provinsi Sulut Dra Femmy Mamahit, Jumat (27/08) dalam rapat MKKS SMA Kota Bitung di SMAN 3 Bitung yang juga turut dihadiri pengurus MKKS SMK Kota Bitung.

Kata Mamahit, saat ini Kota Bitung dalam posisi PPKM level 3 dan sudah berada di zona kuning sehingga memungkinkan untuk melaksanakan PTM terbatas.
Hal tersebut juga diperkuat dengan penjelasan Kadis Pendidikan Kota Bitung Drs Julius Ondang MSi yang turut hadir dalam pertemuan tersebut.

“Jadi, telah disepakati akan dilakukan PTM terbatas dan untuk jenjang pendidikan SMA, SMK dan SLB akan dimulai pada tanggal 1 September 2021,” ungkap Mamahit.

Ditambahkannya lagi, langkah koordinasi juga telah dilakukan dengan menyampaikan laporan ke Kadis Dikda Sulut maupun tim satgas covid-19 Kota Bitung hingga ke tingkat kecamatan maupun puskesmas setempat.

“Seluruh sekolah juga telah menyatakan kesiapan untuk melaksanakan PTM terbatas dengan tetap memperhatikan segala aturan dan ketentuan,” ujar Mamahit.

Ditambahkannya lagi, dalam waktu dekat juga akan dilakukan test swab untuk tenaga pendidik dan kependidikan di sekolah-sekolah serta menyampaikan surat persetujuan ke orangtua siswa.

“Kami terus mengingatkan pihak sekolah agar memaksimalkan ketersediaan Alat Pelindung Diri (APD) dalam mendukung PTM terbatas serta penerapan protokol kesehatan,” tukasnya sembari menambahkan bahwa setiap sekolah juga wajib menaati juknis dari Dinas Dikda Sulut serta surat edaran dari Gubernur Sulut yang telah ada,” tandasnya.(eau)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *