oleh

Pekan Depan, SMPN 2 Amurang Mulai PTMT

Barometer.co.id – Amurang. Mempersiapkan diri memasuki sistem pembelajaran Pertemuan Tatap Muka Terbatas (PTMT), SMP N 2 Amurang sudah mengawali dengan pelaksanaan Gebyar Vaksinasi Covid-19 bagi siswa. Pelaksanaannya bekerjasama dengan Puskesmas Amurang dengan target 200 siswa.

Kepala Sekolah SMP N 2 Amurang Paula Moonik mengatakan pelaksanaan vaksinasi sebagai bagian dari pelaksanaan SKB 4 Menteri untuk pelaksanaan PTMT. Vaksinasi siswa menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi sebelum PTMT dibuka.

“Setelah surat edaran Dinas Pendidikan keluar, kami langsung melakukan persiapan. Terutama memenuhi syarat-syarat sesuai SKB 4 Menteri. Kami langsung melakukan rapat internal secara Daring untuk membahas persiapan pelaksanaan PTMT,” sebut Moonik.

Rencananya pelaksanaan PTMT di SMP N 2 Amurang dilaksanakan Senin, minggu depan. Selain vaksin, pihak sekolah menyiapkan prasarana penunjang pemberantasan Covid-19. Selain juga berupa wastafel, pengukur suhu dan hand sanitizer, serta lainnya.

“Kami juga sudah melakukan rapat dengan orang tua siswa secara bergantian tiap kelas. Pada pertemuan, orang tua menandatangi kesediaan mengizinkan anaknya ikut PTMT. Tidak ada pemaksaan, bagi yang belum siap dapat tetap belajar secara Daring,” jelasnya.

 Pihak sekolah juga sementara menyusun MoU dengan Puskesmas Amurang, Polsek Amurang dan Pemerintah di Kecamatan. “Melalui kerjasama ini diharapkan kami benar-benar siap melaksanakan PTMT. Pada bagian lain turut berkontribusi membantu pemerintah melawan Pendemi Covid-19,” pungkasnya.

Sebagaimana diketahui, pemerintah telah memperbolehkan sekolah melaksanakan pembelajaran secara tatap muka meski masih terbatas. Izin berlaku bagi daerah yang minimal pada level 3. Sedangkan Minsel saat ini berada pada level 3 atau zona orange.(jim)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *