oleh

Lama Tutup, PD CWE Berhasil Aktifkan Pasar Koreng

Barometer.co.id – Amurang. Direksi PD Cita Waya Esa (CWE) kembali buat kemajuan. Pasar Desa Koreng Kecamatan Tareran yang lama tutup, kini kembali diaktifkan kembali. Tahap awal direncanakan dibuka sekali dalam seminggu.

“Memang ada beberapa pasar yang tidak lagi aktif, meski fisik bangunannya ada. Seperti di Tawaang dan Koreng. Kami targetkan pasar-pasar yang sudah tidak aktif tahun ini sudah kembali aktif. Sekarang yang sudah kita aktifkan kembali Pasar Koreng,” sebut Direktur Operasional PD CWE Meyvo Rumengan, Selasa (26/10).

Keberhasilan membuka kembali Pasar Koreng menurut Rumengan tidak lepas juga kerjasama dengan pemerintah desa dan kecamatan. Terutama persiapan lokasi dan juga sosialisasi pada masyarakat.

“Salah satu faktor yang menyebabkan Pasar Koreng tutup karena akses jalan masuk. Nah pemerintah desa pada kunjungan kami beberapa pekan lalu sudah bersedia membantu membuat akses jalan, meski masih sementara. Bahkan dilakukan kerja bakti bersama warga Desa,” jelasnya.

Lanjut dikatakan Rumengan, diaktifkannya kembali pasar dapat membantu peningkatan ekonomi sekaligus pemenuhan kebutuhan masyarakat. Secara bertahan hari operasional dapat ditambah disesuaikan dengan kebutuhan.

“Kami berterimakasih atas respon positif yang diberikan oleh pemerintah desa dan warga. Kiranya dapat membantu memenuhi kebutuhan masyarakat sekaligus menggerakkan roda perekonomian,” pungkasnya.(jim)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *