Barometer.co.id-Manado. Badan Pusat Statistik (BPS) Sulawesi Utara melihat peran media sangat penting dalam menyebarluaskan data-data yang dirilis BPS. Untuk itu, BPS menggelar kegiatan untuk meningkatkan pemahaman media terhadap data yang dihasilkan BPS.

Kegiatan digelar di Grand Whiz Megamas Manado Jumat (06/12/24) dan diikuti lebih dari 20 wartawan dari berbagai media di Sulawesi Utara. Acara dibuka oleh Kepala BPS Sulut, Aidil Adha. Dalam sambutannya, Aidil menyampaikan pentingnya peran media bagi BPS.

“Peran media terhadap data-data yang dihasilkan BPS sangat penting. Karena akan meningkatkan pemahaman publik dan mendorong kepercayaan terhadap data statistik yang dihasilkan BPS,” ujar Aidil.

“Oleh karena itu kami mengundang media untuk sekilas memahami apa yang dilakukan BPS dan bagaimana membaca data-data yang dihasilkan BPS lewat kegiatan Seni Membaca Data. Lewat kegiatan ini, kami juga menunggu umpan balik dari media,” kata Aidil.

Pada kegiatan tersebut, disampaikan delapan materi terkait statistik yang dihasilkan BPS. Mulai dari data bulanan seperti Indeks Harga Konsumen (IHK) yang menyajikan inflasi di Sulawesi Utara hingga Pertumbuhan Ekonomi yang dirilis setiap enam bulan.(jou)