Barometer.co.id – Amurang
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Minahasa Selatan, Ferani J Marentek, SH mengajak seluruh kader dan simpatisan bahu membahu bekerja sama untuk memenangkan pemilu 2024.
“Memang Gerindra Minsel, Pemilu 2019 tidak memiliki kursi legislatif. Namun saat ini kita harus bangkit untuk Gerindra di Minsel untuk Pemilu 2024 nanti, justru kesempatan ini seluruh kader dan simpatisan agar bersemangat untuk bersama-sama yaitu bagaimana memenangkan Pemilu 2024,” ujar Marentek disaat pelantikan Pimpinan Anak Cabang (PAC), Pimpinan Ranting (PR) dan Pimpinan Anak Ranting (PAR). Minggu (29/11).
Marentek mengingatkan agar jangan berkecil hati walapun belum mendapatkan kursi khususnya di Minsel.
“Ingat Partai Gerindra di Mata Indonesia terbesar diurutan ke dua dari partai yang ada. Untuk itulah menjadi dorongan percaya diri, bahwa kita sanggup mendapat kursi dan memenangkan pemilu 2024 di Minsel. Dengan merapatkan barisan dan kerja keras, kita percaya akan mendapatkan kursi bukan hanya dua atau tiga, tetapi kita akan mampu merahi hingga enam kursi Atau satu fraksi penuh di DPRD Minsel,” harap Marentek.
Marentek mengajak agar membina Kebersamaan dan kerja keras, tidak ada yang dapat mengintervensi oleh siapapun dan oleh apapun, karena pengurus Gerindra di Minsel baru terbentuk, lain halnya kalau Gerindra sudah matang dan sudah memasuki penjajakan dari awal, maka dari itu kita tetap semangat menggapai kemenangan, harus kompak dan satu suara, apalagi sekarang kita hanya bekerja sendiri, belum ada apa-apa,” ajak Marentek.
Dalam acara pelantikan saat itu ada sebanyak 8 Pimpinan Anak Cabang (PAC) dan Pimpinan Ranting (PR) serta Pimpinan Anak Ranting (PAR) se-Minahasa Selatan yang dilantik Ketua DPD Ir Conny L Rumondor melalui Ketua OKK Erwin Rumimpunu, berlokasi di Sekretariat Gerindra Jln Trans Sulawesi, Kel. Pondang Kec. Amurang Timur.
Marentek, mengucapkan banyak selamat buat PAC Motoling Barat, PAC Kumelembuai, PAC Ranoyapo, PAC Tompasobaru, PAC Maesaan, PAC Modoinding, PAC Tumpaan dan PAC Tatapaan yang sudah dilantik.
Menurut Marentek bahwa ujung tombak adalah PAC, PR dan PAR atau dilingkungan dan dijaga masing-masing, itu salah satu juga yang menjadi motivasi merahi suatu kemenangan terlebih dahulu dari diri kita sendiri harus ada motivasi.
”Marilah bersinergi antara pimpinan ranting, pimpinan anak ranting dan PAC, Begitupun PAC dengan DPC, disitu ada motivasi semangat, karena Kemenangan adalah bagian kita di Pemilu 2024,” pungkasnya sembari menyebut partai Gerinda di Minsel akan membuka pendaftaran calon Legislatif.
Marentek menepis suara-suara sumbang yang ditujukan kepadanya, yang mana Ketua DPC Gerindra Minsel, menganggap masih terlalu muda, belum tahu berpolitik, belum tahu apa-apa dan akan timbul kriminalisasi.
“Koar-koar sumbang itu sudah biasa dan terjadi, suatu dilema kancah perpolitikan ketika kita akan maju dan akan naik tidak sedikit orang yang akan menjatuhkan kita, justru itu yang kita jadikan sumber dorongan kuat untuk membuktikan kita akan keluar lebih dari pemenang merahi suatu cita-cita yang kita dambakan. Tetap semangat dan buktilah yang akan bicara nanti,” imbuhnya.
Kolaborasi antara tua dan muda menjadi satu. DPC Minsel pengurusnya ada tua dan muda, yang pasti didalamnya ada senior dalam ber-Politik olehnya saya masih harus banyak belajar serta menerima wejangan dari yang senior dari situ pasti akan menjadi upgraid bagi saya.
“Semoga, Gerindra Minsel bisa kaya di udara menuju Pemilu 2024. Kita juga akan mendukung penuh Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Conny L Rumondor sebagai calon gubernur Sulut,” tutup Srikandi asal Kelurahan Pondang ini.
Hadir dalam acara pelantikan PAC, PR dan PAR yaitu, Ketua OKK DPD Erwin Rumimpunu, Ketua Bapilu Harits Andry Umboh, Bendahara Herdy Pantow, wakil ketua Michael Pandeiroth, Ketua DPC Mitra Felmy Pelleng dan tim, Plt Ketua OKK Ronald Mandey, Ketua Bapilu DPC Ferry Mohede, Plt Sekretaris Marcoven Lumapow, wakil sekretaris diantaranya Andries Pattyranie, Yudi W, Edwin Bawanda, wakil bendahara Vanda T dan ketua PAC Amurang Timur Donny Tutu, Ketua PAC Suluun Tareran Elsiko Wokas.(jim)