Barometer.co.id-Manado. Sebagai wujud kepedulian perusahaan kepada masyarakat di bulan Ramadan ini, PT. Angkasa Pura I berbagi kasih berupa pembagian paket sembako gratis kepada warga masyarakat kurang mampu di sekitar Bandara.

Kegiatan penyaluran diserahkan 80 paket sembako gratis pada hari Selasa (18/04) di dua kelurahan, yaitu Kelurahan Lapangan dan Kelurahan Mapanget Barat. Adapun paket sembako yang dibagikan berisi bahan makanan pokok berupa beras, minyak goreng, gula pasir dan tepung terigu.

“Dalam kesempatan yang sangat baik di pertengahan bulan suci Ramadhan ini, kami menyalurkan bantuan bagi saudara kita yang membutuhkan. Kami berharap penyaluran bantuan berupa paket sembako ini dapat memberikan manfaat bagi warga masyarakat sekitar yang membutuhkan,” ujar Yanti Pramono selaku Manager Humas.

Momen Ramadan ini kami manfaatkan sebaik-baiknya untuk dapat berbagi dan memberi manfaat kepada warga masyarakat.

“Selain berkomitmen untuk dapat memberikan layanan terbaik bagi pengguna jasa bandara, PT. Angkasa Pura I juga memiliki komitmen untuk dapat berperan langsung dalam lingkup sosial kemasyarakatan. Semoga program-program yang telah kami laksanakan dapat membantu meningkatkan taraf hidup warga masyarakat,” pungkas Yanti.(jm)