Barometer.co.id – Amurang
Bagi warga Minahasa Selatan (Minsel) yang berstatus mahasiswa dapat mengajukan beasiswa. Beasiswa terutama ditujukan bagi mahasiswa yang sedang menempuh studi akhir.

Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) terus berkomitmen untuk memajukan Sumber Daya Manusia (SDM) sehingga memberikan peluang untuk mendapatkan Beasiswa untuk membantu membiayai masa akhir perkuliahan. 

Saat ini tim seleksi Beasiswa Minsel Perubahan telah mengeluarkan berbagai persyaratan bagi Mahasiswa yang harus dilengkapi. Untuk syarat menjadi penerima beasiswa dapat dilihat di Kantor Bupati Pemkab Minsel.

“Mahasiswa yang berminat bisa segera menyiapkan persyaratan karena pendaftaran akan mulai di buka tanggal 6 sampai 19 Juli mendatang.” Jelas Kabag Kesra Minsel Prety Tandaju SE.(jim)