Barometer.co.id-Manado. Mengusung target lolos ke Pekan Olahraga Pelajar Nasional (Popnas) Tahun 2025 di Provinsi Aceh dan Sumatera Utara, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulawesi Utara, menggelar seleksi untuk Cabang Olahraga beregu dalam rangka Pra Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) Wilayah V, di Provinsi Gorontalo.
Target juara atau peringkat pertama di ajang Pra POPNAS menjadi harga mati bagi cabor beregu yang nantinya diutus Dispora Sulut. Sebab, juara di tingkat Wilayah V, berpeluang untuk bersaing di ajang POPNAS nanti. Meskipun hasil runner-up Pra POPNAS, cabor beregu otomatis lolos ke POPNAS 2025, tapi untuk bersaing cukup berat.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Sulawesi Utara, Jemmy Ringkuangan saat membuka ajang seleksi Pra POPNAS cabang olahraga sepakbola di Stadion Klabat Manado dan Cabor Bola Voli di SMA Negeri 1 Manado, baru baru ini mengatakan cabor nomor beregu harus benar benar didukung atlet yang punya kemampuan teknis yang prima.
Karena itu, Jemmy Ringkuangan menaruh harapan besar agar nantinya para pelajar kelahiran tahun 2027 utusa 15 kabupaten/Kota benar benar bersaing secara ketat. Sebab, Dispora Sulut menginginkan atlet yang lolos adalah atlet yang memiliki kemampuan teknis maupun fisik yang lebih baik. Artinya, bukan karena atlet atau pelajar tersebut adalah titipan dari orang orang tertentu.
“Pelaksanaan seleksi Pra POPNAS kali ini benar benar murni, jadi yang lolos memperkuat Kontingen Sulut adalah hasil seleksi sesuai dengan kompetensi dan kemampuan atau serta kebutuhan tim yang direkomendasikan oleh tim seleksi. Jadi tidak ada atlet pelajar hasil titipan dalam pembentukan tim Pra POPNAS kali ini,” tukas Ringkuangan, Lulusan Lemhanas Angkatan 64.
Sementara itu, pantauan di dua lokasi seleksi cabang olahraga Sepakbola dan Bola Voli Pra POPNAS, tampak puluhan atlet pelajar dari 15 Kabupaten Kota se-Sulut mengikuti program seleksi dengan seksama. Sejumlah pelatih dan tim yang dibentuk Dispora Sulut juga tampak antusias dalam melaksanakan seleksi.
Seperti diketahui ajang Pra POPNAS Wilayah V yang meliputi provinsi di Pulau Sulawesi, Maluku dan sebagai Papua akan dilaksanakan di Provinsi Gorontalo. Sebagai salah satu peserta, Provinsi Sulawesi Utara akan mengikuti 8 Cabang Olahraga masing masing Sepak Bola, Bola Voli, Bola Basket, Tenis Lapangan, Pencak Silat, Tinju, Bulutangkis, da Sepak Takraw.(dni)