Barometer.co.id-Manado. Kantor Perwakilan Bank Indonesia (KPwBI) Provinsi Sulawesi Utara kembali menggelar refreshment wartawan selama dua hari, 25-26 Februari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan kembali sekaligus mengupdate kebijakan terbaru Bank Indonesia.

“Kegiatan ini adalah refresment atau penyegaran, yang tujuannya adalah mengingatkan kembali pemahaman wartawan terhadap kebijakan Bank Indonesia. Kami yakin rekan-rekan media sudah paham, tapi perlu dilakukan penyegaran untuk mengingatkan kembali, sekaligus mengupdate kebijakan terbaru Bank Indonesia,” kata Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulawesi Utara, Andry Prasmuko saat membuka kegiatan ini, Selasa (25/02/25).

Melalui refresment wartawan ini, Prasmuko berharap media mendapat update langsung dari pembuat kebijakan. Sebab narasumber yang dihadirkan adalah mereka yang langsung membuat kebijakan Bank Indonesia.

“Dengan demikian, rekan-rekan media dapat menggali lebih jauh terkait kebijakan Bank Indonesia serta latar belakang dikeluarkannya kebijakan tersebut serta bagaimana implementasinya. Selain itu diharapkan media akan memiliki pemahaman yang sama terhadap kebijakan Bank Indonesia,” ujar Andry.

Selain refresment, Andry mengatakan, pada kegiatan ini juga akan dilakukan kick off 2nd Festival Jurnalistik  tahun 2025. “Kami berharap semua media dapat berpartisipasi pada festival jurnalistik ini,” katanya.

Pada hari pertama, ada empat materi yang disampaikan, yaitu Kebijakan Sistem Pembayaran Terkini, Kebijakan Moneter Terkini, Kebijakan Makroprudensial Terkini dan Pinjaman Online dan Judi Online. Sementara pada hari kedua, materi yang akan diberikan adalah Kebanksentralan dan Media sebagai Sarana Diseminasi Kebijakan BI, kemudian materi terkait Media Nasional dan pemaparan Festival Jurnalistik.(jou)