Manado-Ketua Umum Pengurus Provinsi (Pengprov) Gabsi Sulut, Joune Ganda, SE atas nama Keluarga Besar Almarhum Henky Lasut, Eddy Manoppo dan Franky Karwur serta komunitas olahraga bridge di Bumi Nyiur Melambai, menyampaikan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo.

“Terima kasih kepada Bapak Presiden Joko Widodo yang telah menganugerahkan Satya Lencana Dharma Olahraga kepada atlet atlet bridge terbaik Indonesia asal Sulawesi Utara melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga,” kata Joune Ganda dalam jamuan kasih di KNT Restauran, Minahasa Utara, Jumat malam.

Terimakasih juga disampaikan Joune Ganda kepada Maifrizon, Asisten Deputi Pengelolaan Olahraga Rekreasi Kemenpora RI, yang telah datang ke Sulut untuk menyerahkan penghargaan. “Terima kasih juga kepada Ketua Umum KONI Sulut, Bapak Olly Dondokambey, yang terus memotivasi cabang olahraga bridge dalam upaya meraih prestasi nasional bahkan internasional,” tutur Joune Ganda.

Baca juga: Dinakodai Joune Ganda, Prestasi Cabor Bridge Sulut Tetap Terjaga

Ungkapan terimakasih kepada Presiden Joko Widodo disampaikan Kadispora Sulut, Marshel Sendoh, SH, MSi. “Setiap tahun pada saat Haornas, Pemerintah Provinsi Sulut melalui Dispora mengirimkan usulan penghargaan bagi atlet, pelatih, pembina dan tenaga Keolahragaan berprestasi. Kami bersyukur karena usulan kami banyak yang dikabulkan pemerintah pusat,” ujar Kadispora.

Sementara itu, Asdep Pengelolaan Olahraga Rekreasi Kemenpora RI, Maifrizon dalam sambutannya mengatakan penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga merupakan penghargaan tertinggi bidang olahraga dari Pemerintah RI yang diberikan oleh Presiden melalui Kemenpora RI.

Bentuk penghargaan yang diberikan dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) Tahun 2020 menurut Maifrizon selain piagam dan pin, juga diberikan uang tunai masing-masing atlet sebesar Rp 40 juta, yang disalurkan Kemenpora melalui Bank Rakyat Indonesia.

Ketua Harian KONI Provinsi Sulawesi Utara, Kolonel Inf Theo Kawatu SIP atas nama Ketua Umum, Olly Dondokambey juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang menganugerahkan penghargaan tertinggi bidang olahraga kepada atlet cabang olahraga bridge Sulawesi Utara.

Keluarga atlet penerimaan penghargaan melalui Vita Lasut, putri almarhum Henky Lasut, memberikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Presiden Joko Widodo yang telah memberikan perhatian dalam bentuk penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga kepada ayahnya.(hja)

Berita terkini: