Barometer.co.id-Banda Aceh. Atlet Cabang Olahraga Sambo Sulawesi Utara, Novan Yeremia Kaunang berhasil menyumbangkan medali perak ketujuh bagi Kontingen Sulut di ajang PON XXI/2024 Aceh Sumatera Utara.
Sukses meraih tiket ke partai final di GOR Langkat Sumatera Utara, Senin (16/09), Novan yang turun bertanding di kelas Combat 53 Kg harus mengakui lawannya Faisal Irwansah dari Provinsi Sumatera Utara.
Kendati sudah berusaha untuk memberikan perlawanan, tapi pengalaman dan kemampuan Novan masih belum mampu mengatasi permainan lawan yang juga adalah mantan juara nasional MMA.
Meski gagal mempersembahkan medali emas, perjuangan Novan Kaunang diapresiasi oleh Ketua Umum KONI Sulut, Drs Steven Kandouw yang terus memonitor perjuangan atlet atlet Sulut yang tengah berjuang mengharumkan nama Sulut di pesta olahraga paling akbar di Bumi Nusantara.
Melalui Ketua Harian Theo Kawatu, figur yang juga adalah Wakil Gubernur Sulut tersebut menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas prestasi Novan Kaunang lewat perolehan medali perak ketujuh bagi Kontingen Sulut.
Kandouw juga menyampaikan penghargaan kepada tim pelatih yang telah bekerja keras sehingga atlet Sambo mampu berprestasi lewat perolehan medali perak di PON.
Sementara itu, Pelatih Cabor Sambo Sulut, Audri Mantiri mengakui bahwa lawan yang dihadapi Novan di partai final jauh lebih berpengalaman. Namun demikian, perlawanan yang dilakukan Novan cukup merepotkan lawan. Apalagi sejumlah serangan lawan kerap diantisipasi oleh Novan.
“Hasil yang dicapai Novan ini diharapkan mampu memotivasi atlet lainnya yang masih akan bertanding. Saya optimis tiga atlet lainnya akan meraih medali jika hasil latihan selama di Pelatda mampu diterapkan saat pertandingan nanti,” sebut Audri Mantiri yang juga mantan atlet Judo.(dni)