Ada Apa di Desa Malola Kok ‘Diserbu’ Kepala SKPD?

Barometer.co.id – Amurang

Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan menyalurkan bahan baku makanan dalam rangka penurunan stunting di wilayahnya, dan penyaluran tersebut dibagikan secara langsung oleh sejumlah pimpinan SKPD yang datang menyambangi desa Malola Satu, Kecamatan Kumelembuai. Kamis (10/08).

Adapun kegiatan ini merupakan program Penanganan Stunting berupa penyaluran bahan pangan Bagi Anak di Bawah Dua Tahun (BADUTA) yang ada di seluruh Kecamatan, Kelurahan dan Desa se-Kabupaten Minahasa Selatan.
Sebagaimana diketahui bantuan yang disalurkan berupa beras dan telur serta susu.

Sementara itu Hukum Tua Desa Malola Satu, Reiders Pinatik mengatakan bahwa bantuan tersebut merupakan bantuan dari Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan dengan tujuan untuk menanggulangi masalah stunting.

Menurutnya, data anak di bawah umur termasuk stunting di Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa Selatan terbilang tinggi.

“Untuk penerimaan bantuan memang tidak rata di setiap penerima, tetapi itulah yang dipilih oleh dinas terkait bukan kami yang menentukan, data penerima langsung kami terima dari Pemkab,”ujar Pinatik yang baru saja mengantar desa Malola Satu meraih peringkat kedua lomba desa tingkat Provinsi itu.

Dengan adanya bantuan ini pihaknya berharap semoga kedepannya dapat mengatasi anak yang terkena stunting terutama anak yang di bawah umur 2 tahun.

“Kita berharap bantuan ini dapat membantu mengatasi yang stunting tadi, agar tidak masuk lagi kategori dalam kategori stunting, dan semoga dapat menyeimbangkan kestabilan antara tinggi, berat tubuh dan umur anak,” pungkasnya.(Mor)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *