Pergerakan Penumpang di Bandara Sam Ratulangi Dekati Kondisi Sebelum Pandemi

Barometer.co.id-Manado. Seiring dengan pulihnya kondsi ekonomi pascapandemi Covid-19, pergerakan penumpang di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado pun semakin meningkat. Saat ini pun jumlah penumpang di bandara Sam Ratulangi Manado mendekati kondisi normal saat sebelum pandemi yakni pada tahun 2019.

“Jumlah penumpang di bandara Sam Ratulangi saat ini sudah mencapai 70 sampai 80 persen dari kondisi sebelum pandemi,” kata GM PT. Angkasa Pura I Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado, Minggus E.T. Gandeguai, Sabtu (23/09).

Minggus Gandeguai

Pada bulan Agustu 2023, pergerakan penumpang di bandara Sam Ratulangi Manado sebanyak 149.785 orang, sementara pada Agustus 2019 sebanyak 208.047 orang. Dan pada periode Januari hingga Agustus 2023, jumlah penumpang di bandara Sam Ratulangi sebanyak 1.081.740, sedangkan pada 2019, 1.449.905 orang. Jumlah penumpang pada Agustus 2023 lebih banyak dari bulan Agustus 2022 yang hanya 105.352 orang.

Minggus mengatakan, penumpang harian terbanyak di bandara Sam Ratulangi terjadi pada setiap hari Senin, Rabu, Jumat dan Sabtu. “Pada hari-hari tersebut ada penerbangan Scoot dari Singapura sehingga penumpang lebih banyak,” ujarnya.

Saat ini pun menurut Minggus maskapai China Sotuhern Airlines melayani penerbangan Guangzhou-Manado empat kali seminggu secara reguler. “Tiket penerbangan tersebut dapat dipesan lewat website mereka,” jelas Minggus.(jm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *