MG Manado Gelar Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

Barometer.co.id-Manado. MG Manado menggelar donor darah, vaksinasi dan pemeriksaan kesehatan gratis pada Jumat (10/03/23). Kegiatan ini merupakan bagian dari Corporate Sosial Responsibility (CSR) MG Manado yang sudah hadir di Manado sejak 2021 lalu.

Kegiatan donor darah diikuti oleh karyawan, keluarga karyawan serta masyarakat sekitar. Pemeriksaan kesehatan gratis juga banyak diminati masyarakat untuk mengetahui kondisi tubuhnya.

Branch Manager MG Manado, Richo Wulur mengatakan, tujuan digelarnya kegiatan ini untuk memberikan manfaat bagi masyarakat. Sebab di sini, masyarakat bisa memeriksa kesehatan secara gratis. MG Manado juga menyediakan vaksinasi booster gratis bagi masyarakat.

“Kami berterima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga kegiatan ini dapat terlaksana. Harapannya kegiatan ini akan memberikan manfaat bagi masyarakat,” kata Richo yang juga ikut mendonorkan darahnya.

Kegiatan yang dilakukan di dealer MG Manado di Kairagi ini dihadiri oleh Camat Paal Dua dan Lurah Kairagi Weru. Camat Paal Dua, Glennstiano F Kowaas SH, MH memberikan apresiasi kepada MG yang telah menyelenggarakan kegiatan sosial ini. “Pemerintah memberikan apresiasi kepada MG atas kegiatan bakti sosial ini karena masyarakat akan terbantukan. Melalui kegiatan ini, MG juga menunjukkan kepedulian kepada masyarakat. Dan kami berharap, kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin,” katanya.

Ia mengatakan Pemerintah Kota Manado mendukung kegiatan sosial yang digelar MG Manado ini. Ia pun mengajak perangkat kecamatan maupun kelurahan untuk ikut melakukan donor darah.(jm)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *