Barometer.co.id-Manado. Empat Kenshi Sulawesi Utara berhasil meraih tiket ke PON XXI/2024 setelah menyelesaikan Babak Kualifikasi PON Cabang Olahraga Kempo di GOR Institut Teknologi Surabaya (ITS) Surabaya, 21-24 Agustus 2023.

Informasi yang diperoleh dari Deydi Katili, Pelatih Kepala Tim Kempo Sulut di ajang Babak Kualifikasi PON, dari empat kelas yang lolos, dua diantaranya sudah memiliki kepastian karena menempati peringkat kedua dan keenam.

“Sesuai ketentuan yang lolos PON adalah peringkat satu sampai delapan. Tapi karena belum ada surat resmi tentang kelolosan peringkat kedelapan, untuk sementara baru dua Kenshi Sulut yang telah memiliki tiket,” ujar Katili.

Ketat persaingan menuju PON membuat seluruh provinsi harus berjuang ekstra keras baru bisa memastikan tiket PON. “Michael Manumpahi harus bertanding enam kali baru bisa lolos dengan raihan medali perak. Bahkan, satu hari dia harus bertanding dua kali baru bisa mendapatkan medali perak,” kata Katili.

Sementara Dennis Salu berhasil lolos PON setelah menempati peringkat keenam. “Sebenarnya jika tidak ada pelanggaran saat bertanding, Dennis Salu bisa melaju hingga babak final. Tapi karena kalah di pertandingan keempatnya membuat Dennis harus puas berada di posisi keenam,” imbuh Katili.

Dua Kenshi yang masih menunggu kepastian lolos karena berada di peringkat kedelapan adalah Kezia Amelia Tidajoh dan Novelia Gabriella Wamafma. “Kami masih menunggu surat resmi tentang peringkat lolos PON. Tapi secara lisan saya sudah mendapatkan informasi dari pihak panitia bahwa khusus nomor Randori peringkat lolos PON dari satu sampai delapan,” kata Katili.(dni)