SMK di Sulut Harus Kembangkan Program Pendidikan yang Relevan dengan Kebutuhan Dunia Kerja

Manado, Barometer.co.id
Dinas Pendidikan Daerah (Dikda) Provinsi Sulut terus mendukung pengembangan sekolah menengah kejuruan. Penegasan ini disampaikan Kabid Pembinaan SMK Vecky Pangkerego MPd yang hadir mewakili kadis pada rapat pengurus MKKS SMK se-Sulut yang berlangsung di aula SMKN 5 Manado.

Di mana, sebut kabid Pangkerego langkah kolaborasi antara pihak sekolah dan pemerintah daerah perlu dilakukan dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang kondusif untuk siswa SMK.

“Kepala sekolah harus mampu berinovasi dalam merancang program pendidikan yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja saat ini,” ujar Kabid Pangkerego, Senin (14/11).

Sementara itu, Ketua MKKS SMK Provinsi Sulut, Drs Novrie Sumampouw pada kesempatan itu mengajak kepala sekolah berperan dalam mendorong kualitas pendidikan di sekolah-sekolah menengah kejuruan.

“Kepsek harus jadi pemimpin yang visioner serta mampu menginspirasi guru dan siswa untuk terus berinovasi dan berkembang,” ujar Sumampouw.

Dia juga mengajak para kepala sekolah untuk lebih aktif dalam menjalin kerjasama dengan dunia industri dan dunia kerja.

“Langkah ini perlu dilakukan agar siswa dapat memiliki keterampilan yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja,” tukas Sumampouw yang juga merupakan Kepala SMKS Kristen 2 Tomohon.

Pada kesempatan itu, Kepala SMKN 5 Manado Drs Moodie Lumintang MPd  memberikan laporan mengenai program-program kegiatan sekolah yang telah dilaksanakan.

Kata Lumintang sejumlah program telah dilakukan siswa seperti magang maupun kerjasama dengan pihak industri.

“Kegiatan ini memberikan kesempatan  bagi siswa untuk mengembangkan keterampilan praktis yang dapat meningkatkan daya saing mereka di dunia kerja,” tandas kepsek Lumintang.(eau)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *