Dua PNS PN Amurang Diambil Sumpah

Barometer.co.id – Amurang
Pengadilan Negeri (PN) Amurang melaksanakan pengambilan janji dan pelantikan terhadap Saudari Monica Lowena Pitoy SH dan Saudara Alfons Adiedya Putera Sahib SH, sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pengadilan setempat, Rabu (29/03).

Sebelumnya PN Amurang pernah melakukan hajatan yang sama, terhadap Tree Ebta Elisa Hutahaean AMd APS dan Syarah Yendra Anisa AMd AB.

Sehingga awal tahun 2023 ini sudah ada 4 orang yang dilantik PNS di PN Amurang.

Dalam pengambilan janji dan pelantikan Monica Lowena Pitoy SH dan Alfons Adiedya Putera Sahib SH berdasarkan surat keputusan yang ada.

Sehingga keduanya memegang jabatan sebagai Analis Perkara Peradilan di PN Amurang.

“Terima kasih kepada semua yang telah berperan aktif sehingga acara pengambilan janji dan pelantikan ini bisa berjalan dengan baik. Banyak terima kasih juga kepada Alfons dan Monica. Semoga harapan dan cita – cita terus tercapai. Tetap bekerja secara profesional dan memberikan pelayanan yang begitu prima bagi masyarakat banyak,” ucap Ariyas Dedi SH, selaku Ketua Pengadilan Negeri Amurang.

Pengambilan janji dan pelantikan yang digelar di ruang sidang utama itu dipimpin langsung Ketua Pengadilan Negeri Amurang Ariyas Dedi SH. 

Hadir dalam acara itu Wakil Ketua Pengadilan Negeri Amurang Anthonie Spilkam Mona SH bersama jajaran hakim, para panitera dan panitera pengganti, keluarga besar pengadilan setempat serta pengacara yang bertugas pada Pos Bantuan Hukum (Posbakum).(jim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *